PayPal merupakan salah satu media transaksi online yang populer dan telah diterima oleh ribuan bisnis di seluruh dunia. PayPal memberikan layanan pembuatan rekening virtual di internet yang berguna untuk melindungi informasi keuangan sensitif seperti nomor kartu kredit dan nomor rekening bank Anda terhadap pihak lain yang bertransaksi secara online dengan Anda.
Pembeli (Pengirim Dana) ---> PayPal ---> Penjual (Penerima Dana)
PayPal yang didirikan tahun 1998, terletak di San Jose, California, Amerika Serikat dan diakuisisi oleh eBay pada tahun 2002 menawarkan keamanan dan kemudahan dalam bertransaksi secara online. Layanan ini memungkinkan setiap orang untuk membayar sesuai dengan kehendak mereka, termasuk melalui kartu kredit atau rekening bank. Dalam penggunaan PayPal, Anda hanya membutuhkan alamat email PayPal untuk pembayaran maupun pengiriman uang.
PayPal terjangkau oleh bisnis dengan berbagai ukuran. Biaya hanya akan dikenakan jika Anda menerima pembayaran. Jika Anda tidak menerima uang, Anda tidak dikenakan biaya sepeser pun. Tidak ada biaya bulanan, biaya persiapan dan biaya gateway. Gratis alat eBay dan alat pembayaran melalui web. Sistem anti-penipuannya pun tanpa biaya tambahan.
PayPal memiliki tiga jenis rekening yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda, yaitu:
1. Personal (pribadi)
Hanya dapat menerima/mengirim dana dari rekening PayPal.
2. Premier (primer)
Dapat menerima/mengirim dana dari rekening PayPal maupun kartu kredit.
Selain itu, dana yang masuk ke rekening PayPal bisa dicairkan ke bank lokal.
3. Business (bisnis)
Sama dengan rekening primer, tapi login usernya bisa lebih dari 1 orang. Umumnya
dipakai dalam perusahaan.
Mendaftar ke rekening PayPal itu gratis dan tidak ada biaya untuk mengirim uang. Biaya transaksi yang rendah dari PayPal diterapkan apabila pemegang Rekening Primer dan Bisnis menerima uang.
Untuk membuat rekening PayPal, Anda dapat mengunjungi www.paypal.com atau klik banner di bawah ini.
No comments:
Post a Comment